Skip to main content
Berita Kegiatan

CEGAH CORONA VIRUS DINKES BERIKAN PEMBEKALAN KEPADA NAKES BNN

Dibaca: 1 Oleh 12 Feb 2020November 28th, 2020Tidak ada komentar
CEGAH CORONA VIRUS DINKES BERIKAN PEMBEKALAN KEPADA NAKES BNN
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

Pada hari jum’at (31/01) Penanggung Jawab Klinik Bina Sehat Mandiri BNNK Batang yang diwakili oleh Perawat Klinik Bina Sehat Mandiri BNNK Batang  menghadiri pertemuan koordinasi Antisipasi CORONA Virus di Dinas Kesehatan Kabupaten Batang. Acara ini dibuka langsung oleh Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Batang, dr. hj. Hidayah Basbeth .

Dalam acara in, dr. Basbeth menjelaskan tentang Corona Virus yang saat ini sedang terjadi di Wuhan dan sejumlah wilayah lainnya di Cina, bahkan sudah ditemukan beberapa pasien suspect corona virus di beberapa negara di Asia.
Pemaparan selanjutnya oleh dr. Ida Farida narasumber dari KKP Provinsi yang menjelaskan tentang sistem Penanganan Petugas di Bandara/Pelabuhan khususnya Jawa Tengah
Pemaparan selanjutnya oleh dr. Nur Hidayati dari RSUD batang menjelaskan tentang kesiapan RSUD Batang & Limpung apabila ada pasien yg terkena Corona Virus
Pemaparan selanjutnya oleh dr. Yuli Suryandaru selaku Kabid.P2 DINKES mengupayakan di setiap puskesmas untuk mendeteksi sedini mungkin laporan tentang pasien yang terkena ISPA
Karena tanda-tanda Corona Virus hampir sama dengan pasien ISPA/Pneumonia hanya yang membedakan adanya perjalan dari Cina. (mys20)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel